Beasiswa S1 2017 Bandung – Insitut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB)


Salah satu beasiswa S1 2017 / 2018 yang dapat anda coba berikutnya adalah beasiswa yang ditawarkan oleh Institut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB). ITHB merupakan salah satu institusi pendidikan yang terletak di Bandung dan didirikan oleh Yayasan Petra Harapan Bangsa. Kampus ITHB mengusung visi menjadi universitas yang mampu mendidik pemimpin masa depan yang memiliki kompetensi standar global, karakter yang baik, dan mampu meningkatkan integritas serta kesejahteraan di Indonesia.

Beasiswa S1 2017 Bandung – Insitut Teknologi Harapan Bangsa

beasiswa s1 bandung institut teknologi harapan bangsa
Beasiswa S1 2017 Bandung – Insitut Teknologi Harapan Bangsa

ITHB memiliki beberapa program dan fokus program studi yang bisa menjadi pilihan studi anda, diantaranya adalah:
1. Teknologi Informasi: Jaringan Komputer dan Keamanan Informasi
2. Teknik Informatika: Kecerdasan Buatan
3. Sistem Informasi: Informasi Perusahaan Implementasi Sistem
4. Teknik Industri: Bisnis dan Rekayasa Sistem
5. Manajemen Rantai Pasok: Pengetahuan Sistem Rantai Pasok berbasis Teknologi Informasi
6. Desain Komunikasi Visual: Desain Iklan
7. Akuntansi: Akuntansi dan Audit Berbasis Sistem Informasi
8. Manajemen: Manajemen Fungsional dan Keuangan

Khusus bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik menonjol selama masa SMA dapat memenuhi persyaratan untuk menempuh Jalur Prestasi Akademik (JPA). Melalui jalur ini, mahasiswa berkesempatan mendapatkan beasiswa Yayasan Petra Harapan Bangsa dan bebas tes penerimaan.

1. Jalur Prestasi Akademik (JPA) – A
Formulir: Gratis
Kriteria: Ranking 1 – 5 selama kelas X dan XI
Beasiswa: 100% dari biaya pengembangan
Pendaftaran ditutup pada: 17 Desember 2016

2. Jalur Prestasi Akademik (JPA) – B
Formulir: Gratis
Kriteria: Ranking 6 – 10 selama kelas X dan XI
Beasiswa: 75% dari biaya pengembangan
Pendaftaran ditutup pada: 17 Desember 2016

3. Jalur Prestasi Akademik (JPA) – C
Formulir: Gratis
Kriteria: Memiliki prestasi akademik tertentu seperti poin 4
Beasiswa: 25% dari biaya pengembangan
Pendaftaran ditutup pada: 17 Desember 2016

4. Early Bird
Formulir: Gratis
Kriteria: Lulus penerimaan mahasiswa baru
Beasiswa: Biaya Pengembangan diangsur 4 semester
Pendaftaran ditutup pada: 17 Desember 2016

5. Regular
Formulir: Rp 250.000,-
Kriteria: Lulus penerimaan mahasiswa baru
Beasiswa: Biaya pengembangan diangsur 2 semester
Pendaftaran ditutup pada: 25 Maret 2017

6. Late
Formulir: Rp 250.000,-
Kriteria: Lulus penerimaan mahasiswa baru
Beasiswa: Biaya pengembangan tanpa angsuran
Pendaftaran ditutup pada: 21 Juli 2017